Yuk Mulai Persiapkan untuk Hari Raya Idul Fitri

Yuk Mulai Persiapkan untuk Hari Raya Idul Fitri – Tak terasa sebentar lagi akan memasuki bulan suci ramadhan. Ramadhan merupakan bulan mulia yang ditunggu kedatangannya oleh umat islam. Bulannya masyarakat yang beragama islam untuk mengumpulkan sebanyak-banyaknya pahala yang berlimpah di bulan tersebut. Pada bulan ramadhan umat muslim akan menjalami ibadah puasa selama satu bulan penuh. Selain melakukan Ibadah puasa dan sholat tarawih umat islam pada bulan ini juga dilatih untuk memperbaiki sifat dan akhlaknya. Pada bulan ini juga umat islam berlatih untuk mengendalikan segala nafsu dan kesabaran yang ada pada diri manusia. Sehinggga kita dapat menjadi pribadi yang lebih sabar untuk menghadapi segala masalah yang selalu datang menghampiri kita.

Berbondong-bondong umat muslim baik pria atau wanita berbuat kebaikan berharap segala kebaikannya akan dibalas dengan pahala yang berlimpah. Pahala yang dijanjikan pun berlipat – lipat ganda sehingga semua berebut untuk mendapatkan pahala yang begitu besar. Setelah beribadah selama satu bulan penuh maka umat islam akan menyambut dengan suka cita hari raya idul fitri. Hari raya yang begitu dinantikan oleh umat islam merayakan kemenangan atas perjuanganya selama satu bulan ini. hari raya ini juga menjadi simbol umat islam menjadi pribadi baru lagi karena telah membersihkan diri dengan berpuasa selama sebulan lebih. Hari raya juga dijadikan sebagai salah satu kesempatan para pedagang untuk meraup keuntungan secara besar – besaran. Seperti yang anda ketahui bahwa para pedagang pun selalu menantikan kedatangannya bulan ramadhan dan hari raya idul fitri. Karena pada bulan yang suci ini pendapatan yang bisa diraih oleh pedagang bisa mencapai dua kali lipat dari pendapatan pada hari biasanya.

Hari raya idul fitri menjadi kesempatan bagus bagi para pedagang baju muslimah untuk mendapatkan keuntungan sebesar-besarnya. Di Indonesia sudah menjadi budaya pada hari raya idul fitri umat muslim berbondong – bonding membeli pakaian baru yang digunakan pada hari raya. Masyarakat tidak hanya membeli pakaian saja tetapi juga beberapa kebutuhan tambahan lainnya seperti kerudungan, mukena, sarung, sajadah, sepatu dan sandal. Bayangkan jika satu keluarga memiliki anak sebanyak 4 orang berapa jumlah pengeluaran keuangannya untuk menyambut hari raya idul fitri setahunnya. Misalnya saja pengeluaran untuk satu orangnya sebesar 700 – 1 juta maka jumlah pengeluaran keluarga tersebut sebesar 4,2 juta hanya untuk kebutuhan membeli pakaian dan perlengkapan seperti yang telah disebutkan belum lagi untuk membeli narang-barang tambahan seperti dalaman kerudung ciput, kaos kaki atau sebagainya. Jika anda malas keluar karena sudah pasti ramai anda bisa belanja online di Mataharimall.com, di mataharimall keperluan seperti ciput, kaos kaki, gamis dan lain sebagainya tersedia lengkap. Jangan khawatir dengan model ciput, gamis, dan tunik yang jadul, karena semua barang uptodate.

Hari raya idul fitri bukan hanya sebagai hari kemenangan untuk umat islam yang merayakan tetapi juga seluruh masyarakat yang juga mendapatkan keuntungan atas hari raya idul fitri.

Bagaimana dengan anda apakah anda juga termasuk ke dalam orang – orang yang menyiapkan baju baru untuk acara hari raya Idul fitri? Kalau iya maka anda harus bisa memperhitungkan dengan baik untuk segala pengeluaran yang anda akan keluarkan untuk kebutuhan hari raya idul fitri anda dan keluarga. Karena seperti yang anda ketahui bahwa pada musim harai raya seperti ini semua harga kebutuhan pasti akan mengalami kenaikan hingga berkali – kali lipat entah itu karena permainan pedagang ataupun memang karena desakan pasar. Karena memang kebudayaan yang telah mendarah daging pada masyarakat Indonesia sulit untuk dihapuskan sehingga hal tersebut akan selalu terulang hingga keturunan nantinya

Yuk Mulai Persiapkan untuk Hari Raya Idul Fitri

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *