Tips Mendapatkan Harga Handphone Murah dan Merk-merk yang Terjangkau

Tips Mendapatkan Harga Handphone Murah dan Merk-merk yang Terjangkau – Semakin merakyatnya ponsel sekarang ini memastikan bahwa harga handphone juga semakin terjangkau bagi semua kalangan. Orang yang dulunya tak sanggup membeli pun bisa menenteng lebih dari satu handphone. Namun tetap saja, bagi Anda yang ingin mendapatkan fitur bagus, Anda perlu mengeluarkan biaya lebih besar. Adakah cara mendapatkan handphone murah tapi canggih dan berkualitas?

Handphone-knoala

Hal pertama yang harus Anda lakukan adalah melakukan penelitian kecil-kecilan. Hal ini tentunya untuk melihat, apa saja ponsel yang sekarang ini dijual di pasaran, berapa harga rata-ratanya, dan apa saja fitur-fitur yang akan Anda dapatkan dengan budget yang sudah Anda tentukan. Baru setelah riset sudah Anda lakukan, Anda bisa mulai memilih.

Setelah melakukan penelitian, perhatikan beberapa hal berikut agar Anda bisa memastikan murah tidaknya harga handphone yang diincar:

1. Perhatikan tahun keluarnya

Semakin tua tanggal rilisnya, maka semakin turun pula harga ponselnya, meski mempunyai fitur sama dengan yang lebih baru.

2. Model baru sudah dirilis

Ketika model baru dirilis, otomatis harga ponsel seri sebelumnya pun akan turun cukup drastis. Manfaatkan ini untuk mendapatkan ponsel dengan harga yang terjangkau.

3. Mencari yang bekas

Alternatif lain yang mudah untuk mendapatkan ponsel dengan harga yang murah dan sekaligus mendapatkan ponsel yang canggih adalah menunggu sampai ada ponsel bekas yang muncul di pasaran. Telitilah agar Anda mendapatkan ponsel yang masih mulus dan relatif bagus.

4. Popularitas

Anda bisa mengincar model atau brand smartphone yang relatif tak begitu dikenal, atau serinya kurang populer. Harganya biasanya bisa jauh lebih rendah daripada yang di kelas serupa.

5. Perhatikan merk

Ada beberapa brand smartphone yang mempunyai harga relatif lebih rendah, dengan kualitas yang cukup canggih. Bahkan beberapa merk sama canggihnya dengan beberapa merk tetangga tanpa dibanderol harga yang tinggi.

Berbicara tentang merk, seperti yang sudah dibicarakan di atas, ada beberapa vendor ponsel yang sekarang ini memberikan pilihan ponsel-ponsel canggih tanpa membanderolnya dengan harga selangit.

Apa saja merk-merk tersebut? ini beberapa di antaranya:

1. Wiko

Adalah merk ponsel baru asal Perancis yang sekarang juga mulai memasarkan produknya di Indonesia. Produk-produk dari Wiko sendiri menyasar ke pasaran menengah ke bawah, dengan harga maksimal Rp3 jutaan.

2. Asus

Dikenal sebagai vendor yang memproduksi hardware komputer dan laptop, Asus adalah produk asal Taiwan yang mempunyai model-model ponsel canggih dan kuat, dengan harga relatif murah.

3. Xiaomi

Belakangan, nama vendor dari Tiongkok ini berkembang sangat pesat, lantaran fitur ponselnya yang canggih dengan harga yang rendah, dan lebih banyak dijual secara online.

4. OnePlus

Vendor asal Tiongkok yang mengincar pasal internasional dari awal. Ponsel-ponselnya terkenal sangat update dalam segi teknologi, dengan harga yang separuhnya.

Selain merk-merk di atas, tentunya juga ada merk-merk lokal seperti Mito, Evercoss, Advan, dan juga Andromax dari Smartfren. Semua brand tersebut adalah brand yang mempunyai harga sangat miring, dengan fitur yang menggoda. Hal ini tentu saja karena ponsel lokal tak perlu berurusan dengan masalah impor, lantaran diproduksi di dalam negeri.

Bagi Anda yang sedang mencari harga handphone yang rendah dengan fitur di dalamnya yang canggih, maka aplikasikan tips di atas, lalu carilah di antara merk-merk yang sudah disebutkan sebelumnya.

Dengan banyaknya vendor terkenal yang justru berfokus di kelas high-end, tak ada salahnya melirik merk-merk di atas agar Anda bisa mendapatkan ponsel terbaik berharga murah.

Tips Mendapatkan Harga Handphone Murah dan Merk-merk yang Terjangkau

One thought on “Tips Mendapatkan Harga Handphone Murah dan Merk-merk yang Terjangkau

Leave a Reply to ikhsa nudin Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *