Tips Memilih Cat Kayu yang Berkualitas untuk Kusen Jendela

Tips Memilih Cat Kayu yang Berkualitas untuk Kusen Jendela – Furniture berbasis kayu di rumah anda memerlukan cat kayu yang berkualitas sekarang mendapatkan cat kayu berkualitas sangat mudah tidak perlu mendatangi toko bahan bangunan bisa melalui distributor atau toko bahan bangunan yang online di indotrading.com . Hampir setiap rumah memiliki furniture berbasis kayu yang bisa dijadikan perabot yang sangat menarik tampilannya. Menariknya tampilan perabot-perabot tersebut sangat bergantung dari pilihan warna cat yang tepat untuk perabot anda. Nilai-nilai estetika biasanya sangat dikedepankan untuk mendapatkan hasil pengecatan kayu yang berkualitas. Walaupun ada faktor-faktor lainnya yang juga turut mendukung.

cat kayu

Hal yang perlu untuk anda perhatikan salah satunya adalah dengan membandingkan jenis kayu yang menjadi bahan baku furniture anda di rumah. Cat kayu yang anda gunakan di rumah pada dasarnya hanyalah sebagai pelengkap yang mempercantik furniture yang sudah ada. Beberapa perabot yang sudah diplitur dari pabrikannya malah sudah kelihatan ciamik. Biasanya cat kayu digunakan untuk memberikan warna yang bagus untuk kusen jendela. Hal ini dikarenakan kusen jendela yang kita pesan dari toko kusen bisa kita minta untuk tidak dicat oleh mereka. Oleh karena itu anda perlu memperhatikan beberapa tips di bawah ini untuk memilih cat kayu yang cocok.

  1. Motif dan Detil Kayu

Anda harus memperhatikan media kayu terlebih dahulu untuk mengetahui cat kayu seperti apakah yang cocok untuk dipoleskan padanya. Beberapa kusen jendela yang anda pesan juga biasanya memiliki perbedaan ukiran motif. Ada yang rumit tapi ada juga yang sederhana. Anda perlu melakukan penyesuaian terhadap detil-detil media kayu yang ada pada kusen jendela yang anda pasang dengan cat yang akan anda pilih. Jika kusen jendela yang anda miliki adalah kusen jendela dengan detil yang rumit maka ada baiknya anda memilih cat yang bisa disemprot. Detail yang rumit butuh pemerataan warna yang sama seperti halnya kayu yang bermotif standard.

  1. Jenis Kayu

Setiap kayu memiliki perbedaannya masing-masing. Biasanya pori-pori kayu adalah hal yang paling membedakan antara satu kusen jendela dengan kusen lainnya. Anda bisa mengelus kusen jendela yang belum dicat tersebut, apakah pori-porinya kasar? Jika ya, maka anda baiknya anda menggunakan cat yang kekentalannya rendah. Sedangkan sebaliknya, jika anda menggunakan kusen jendela yang berpori halus maka anda sebaiknya menggunakan cat dengan kekentalan yang tinggi.

  1. Nilai-nilai Estetika

Pilihan warna adalah hal berikutnya yang perlu untuk anda perhatikan ketika memilih cat kayu yang sesuai dengan kebutuhan kusen jendela anda. Untuk memilih warna yang tepat bagi kusen jendela anda itu susah-susah gampang. Kalau anda tidak memiliki kepekaan warna yang bagus, anda bisa meminta saran dari arsitek atau tukang bangunan yang bekerja sama dengan anda. Jika anda pergi ke toko cat, mintalah contoh gradasi warna pada pemilik toko. Contoh gradasi warna tersebut biasanya berbentuk kertas art paper yang dinamakan sebagai TOA Paper. Dari situ anda bisa mencocok-cocokkan warna yang masuk dengan warna tembok anda. Perlu diperhitungkan juga warna tembok anda dengan warna kusen yang akan anda pilih. Tentu anda tidak ingin kalau warna tembok anda bertabrakan dnegan warna kusen jendelanya.

Itulah tiga hal yang perlu untuk anda perhatikan dalam memilih cat kayu yang pas dengan kebutuhan kusen jendela anda. Mudah-mudahan dengan informasi anda bisa mendapatkan hasil yang sangat maksimal dalam proses pengecatan nanti. Jika anda sudah menyelesaikan proses pengecatan kusen jendela anda maka sebaiknya anda menggunakan plitur untuk melindungi hasil cat supaya lebih tahan lama.

Tips Memilih Cat Kayu yang Berkualitas untuk Kusen Jendela

One thought on “Tips Memilih Cat Kayu yang Berkualitas untuk Kusen Jendela

Leave a Reply to egi Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *